Jenis Bahan PEPAK: Bahan Mengajar
Edisi PEPAK: e-BinaAnak 702 - Memuridkan Anak dengan Firman Tuhan (II)
Tujuan:
Mengingatkan kita bahwa gembala yang baik mengenal domba-domba-Nya. Seperti halnya Tuhan Yesus, Gembala kita yang baik, mengenal kita, domba-domba-Nya (Yohanes 10:14).
Persiapan:
- Sebuah sapu tangan.
- Para pesertanya adalah anak-anak, remaja, atau pemuda.
- Jumlah peserta tidak terbatas.
- Permainan dapat diadakan di dalam atau di luar ruangan.
- Seorang dari antara peserta ditunjuk sebagai pemimpin permainan.
Cara bermain:
- Seseorang dari antara peserta dipilih (atau siapa saja yang rela) untuk menjadi gembala, dan kemudian diminta maju ke depan.
- Lalu, matanya ditutup dengan sapu tangan.
- Semua peserta yang lain diumpamakan dengan domba, dan mereka berjongkok di tempat yang berbeda-beda, tetapi jangan terlalu berjauhan.
- Pada waktu pemimpin permainan memberi aba-aba kepada gembala untuk mencari domba-dombanya, ia harus meraba-raba setiap domba.
- Domba yang tersentuh harus mengembik, tetapi suaranya boleh dibuat-buat sehingga gembala tidak dapat menebak suaranya.
- Tugas seorang gembala ialah berusaha mengenali suara itu.
- Bila ia tidak dapat menyebutkan nama domba tersebut, ia harus mencari lagi domba-domba yang lain sampai ia dapat menyebutkan dengan benar nama domba yang disentuhnya.
- Orang yang berhasil disebutkan namanya, harus menjadi gembala untuk menggantikannya.
Diambil dan disunting seperlunya dari:
Nama situs | : | Bina Iman Anak |
Alamat URL | : | http://www.binaimananak.com/games-kelas-detail.php?id=1 |
Penulis artikel | : | Tidak dicantumkan |
Tanggal akses | : | 9 Maret 2015 |
Kategori Bahan PEPAK: Pengajaran - Doktrin
- Login to post comments
- Printer-friendly version