Editorial

Edisi PEPAK: e-BinaAnak 216 - Mendisiplin dengan Teguran

Salam dalam penyertaan kasih-Nya,

Dua edisi yang lalu, e-BinaAnak telah menyajikan topik MENDISIPLIN ANAK DENGAN ROTAN dan MENDISIPLIN ANAK DENGAN HUKUMAN. Kini, pada Edisi 216/2005 ini, e-BinaAnak akan melanjutkannya dengan topik MENDISIPLIN DENGAN TEGURAN.

Teguran terhadap seorang anak atau murid merupakan cara mendisiplin yang cukup efektif jika dilakukan dengan benar dan dengan kata-kata yang tepat. Untuk itu, guru harus dengan penuh kerendahan hati memohon agar Tuhan memberikan hikmat dan ketegasan, serta kasih dan kelemahlembutan, sehingga teguran Anda bisa mengenai hati nurani anak. Kata-kata yang membekas dalam hati nurani seorang anak akan membuatnya sadar dan bertobat dari kesalahan yang telah dilakukannya. Anda ingin belajar bagaimana caranya agar teguran yang Anda berikan bisa mengena di hati mereka? Nah, kami berharap, sajian-sajian kami ini bisa menjadi jawaban dari pertanyaan di atas. Selamat Membaca! (Ra)

Tim Redaksi

"Siapa mengabaikan didikan membuang dirinya sendiri,
tetapi siapa mendengarkan teguran, memperoleh akal budi."
(Amsal 15:32)