e-BinaAnak, 25 Januari 2012, Volume 2012, No. 569

Visi Allah dalam Pelayanan Sekolah Minggu (IV)
Editorial

Visi Allah dalam Pelayanan Sekolah Minggu (IV)

Shalom,

Seorang pelayan anak yang memahami visi Allah dalam sekolah minggu, akan semakin menyadari bahwa dasar dari visi Allah itu adalah kasih. Anda perlu membawa setiap anak untuk menyadari betapa Allah mengasihi mereka. Setiap anak berharga dan istimewa di mata Tuhan. Bahan mengajar minggu ini berisi aktivitas yang menarik untuk menolong Anda mengajarkan tentang kasih Allah kepada setiap anak. Dalam kolom Mutiara Guru, dapatkan kisah inspiratif yang ditulis D.L. Moody mengenai seorang anak yang juga rindu menjadi pemenang jiwa bagi Allah. Kiranya, seluruh sajian e-BinaAnak minggu ini menjadi berkat bagi Rekan-Rekan semua. Selamat melayani! ... baca selengkapnya »

Kategori Bahan PEPAK: Pelayanan Sekolah Minggu

Bahan Mengajar

Anak Allah

Jenis Bahan PEPAK: Bahan Mengajar

Bahan-bahan:

  1. Kotak sepatu lengkap dengan tutupnya.

  2. Cermin berbentuk kotak yang dapat dimasukkan ke dalam kotak sepatu.

Durasi: Kurang lebih 5 menit.

Target anak: Usia 4 -- 6 tahun. ... baca selengkapnya »

Kategori Bahan PEPAK: Pelayanan Sekolah Minggu

Mutiara Guru

Pemenang Kecil

Seorang gadis kecil berusia 11 tahun pernah mendatangi saya di sekolah minggu dan berkata, "Maukah Bapak berdoa supaya Allah membuat saya menjadi pemenang jiwa-jiwa?" Saya merasa sangat bangga terhadapnya. Rasa bangga saya itu terbukti karena ia telah menjadi salah seorang pemenang jiwa terbaik di negeri kami. Oh, anggap saja ia hidup hingga usia 60 tahun, jika ia memenangkan 4 -- 5 jiwa per tahunnya, pada akhir perjalanan hidupnya, akan ada 300 jiwa yang menuju kemuliaan. Dan tak berapa lama kemudian, kelompok kecil itu akan membengkak hingga menjadi sepasukan besar tentara. ... baca selengkapnya »

Kategori Bahan PEPAK: Penginjilan Anak - Misi Anak