Bahan mengajar berikut ini dapat membantu Anda untuk mengajarkan
kepada anak-anak tentang pentingnya menjaga kerapian sebuah ruangan,
baik itu kamar tidur, rumah, bahkan juga ruang kelas Sekolah Minggu.
Tunjukkan kepada mereka manfaat menjaga ruang kelas Sekolah Minggu
agar selalu rapi dan bersih.
APAKAH YANG HARUS DILAKUKAN DENGAN KAMAR YANG BERANTAKAN
Pernahkah kamarmu berantakan?
Hampir semua anak laki-laki dan anak perempuan mempunyai kamar yang
berantakan. Tetapi ketika ibu masuk ke kamar Lani hari ini, ia
melihat sebuah kamar yang luar biasa berantakannya. Mainan Lani
berserakan di mana-mana, baju-bajunya tergeletak begitu saja di atas
sebuah kursi, dan tempat tidurnya pun sama sekali tidak dibereskan.
Apakah yang akan kamu katakan seandainya kamu adalah ibu Lani?
Renungan Singkat tentang Menjaga Kebersihan:
- Apakah kamu biasanya bersih atau biasanya berantakan?
- Apakah kamu suka mempunyai kamar yang bersih?
Bagaimanakah caranya agar kamu mempunyai kamar yang bersih?
Siapakah yang harus menjaga kamarmu agar tetap bersih?
Ibu Lani tidak mengatakan apa-apa. Ia pergi ke dapur dengan tenang.
Lani bertanya-tanya dalam hati mengapa ibu tidak memarahinya setelah
melihat kamarnya yang berantakan.
Kemudian Lani menyusul ibu ke dapur. Ketika ia masuk ke dapur, ia
sangat terkejut. Lani melihat piring-piring, panci-panci serta wajan
berserakan di mana-mana. Beberapa di antaranya ditumpukkan di depan
lemari sehingga Lani tidak dapat membukanya untuk mengambil sepotong
kue tart.
Lani pergi ke ruang tamu untuk mencari ibunya. Tetapi ketika sampai
di sana, ia bahkan lebih terkejut lagi. Buku-buku dilemparkan
sembarangan di lantai, demikian juga pakaian ayah dan ibu. Ke
ruangan mana pun Lani pergi, ia melihat semuanya berantakan.
"Ibu! Ibu!" kata Lani ketika ia melihat ibunya. "Apa yang terjadi
dengan rumah kita?"
"Ada yang tidak beres?" tanya ibu. "Tidak ada yang tidak beres,
Lani. Semuanya tampak seperti kamarmu."
Ibu benar. Keadaan rumah kini persis seperti keadaan kamarnya. Lani
merasa malu sekali.
Lani segera pergi ke kamarnya. Ketika ibu masuk ke kamarnya beberapa
menit kemudian, ia tersenyum. Kamar Lani tampak rapi sebagaimana
mestinya. Dan ketika Lani kembali ke ruang tamu, sebagian rumah
sudah tampak rapi, sebagaimana yang selalu dilakukan ibu setiap
hari.
"Mulai sekarang, mari kita menjaga semua ruangan di rumah ini agar
selalu bersih dan rapi," kata Lani.
"Ibu setuju dengan gagasanmu itu," kata ibu.
Renungan Singkat tentang Tuhan Yesus dan Kamu:
- Keadaan rumah yang bagaimanakah yang kamu inginkan seandainya
Tuhan Yesus akan berkunjung ke rumahmu sore ini?
- Mengapa Tuhan Yesus ingin agar kita selalu rapi dan bersih?
Bacaan Alkitab:
1Korintus 14:40
Kebenaran Alkitab:
Lakukanlah segala sesuatu dengan rapi dan teratur (
1Korintus 14:40).
Doa:
Tuhan Yesus, kiranya saya tidak akan pernah mempermalukan Engkau
karena saya atau karena kamar saya atau karena hal-hal yang saya
kerjakan. Amin.