Mainan, Balok, dan Puzzle


Jenis Bahan PEPAK: Tips

Mainan adalah alat yang penting untuk mengajar sebagaimana halnya pensil dan kertas. Anak-anak kecil belajar secara efektif melalui bermain. Kekuatan dari bermain adalah imajinasi anak. Dalam suatu permainan anak dapat mengimajinasikan pipa karton sebagai sebuah teleskop, pengeras suara, senjata mesin, dan sebagainya. Mainan yang berhasil adalah apabila mainan tersebut menyediakan ruang imajinasi dan dapat mengembangkan ketrampilan anak-anak. Untuk itu alat permainan yang mana yang dapat mendorong imajinasi anak-anak? Berikut ini tiga jenis alat permainan yang baik yang dapat digunakan untuk menambah koleksi permainan di Sekolah Minggu Anda:

1. Permainan Balok

Masa kanak-kanak yang berkesan dapat diperoleh dari permainan balok. Permainan balok ini dapat digunakan secara individu maupun berkelompok. Ada banyak jenis, bentuk dan macam permainan balok. Permainan balok ini tersedia bagi setiap kelompok umur dengan tujuan yang berbeda-beda. Balok ini dapat dibentuk menjadi mobil, robot, rumah, binatang, kereta api, kapal terbang, kapal laut dan sebagainya. Anak-anak batita sangat menikmati permainan balok yang berwarna cerah, namun sebaiknya dalam ukuran yang besar supaya tidak masuk ke mulut anak-anak, dan dari bahan yang lembut dengan sisi yang tidak tajam. Sementara itu bagi anak-anak umur 4 - 5 tahun sudah dapat menggunakan permainan balok dari bahan kayu dengan berbagai jenis ukuran yang dapat mendorong kreatifitas mereka dalam bermain. Kata-kata singkat dari seorang guru dapat mengarahkan permainan pada bahan pengajaran. Misalnya, "Jane, cerita kita hari ini mengenai seorang gembala yang menjaga dombanya. Dapatkah kamu membuat kandang untuk domba-domba tersebut?"

2. Permainan Puzzle

Permainan puzzle melibatkan koordinasi mata dan tangan dan cocok bagi anak-anak kecil. Bahan puzzle yang paling baik bagi kegiatan belajar mengajar adalah dari kayu. Puzzle ini dapat berupa bentuk binatang seperti gajah, angsa, jerapah dan lainnya yang terdiri dari beberapa potong. Guru dapat menggunakan puzzle ini untuk mengarahkan anak pada pelajaran yang akan diajarkan pada saat itu. Misalnya, "Charlie, ini puzzle berbentuk binatang dan cerita kita hari ini adalah bagaimana Allah menciptakan binatang."

3. Mainan

Ada banyak mainan anak-anak yang bisa digunakan untuk mendukung pengajaran di Sekolah Minggu. Mainan ini dapat berupa seperangkat alat memasak, alat pertukangan, alat musik, boneka, mobil- mobilan, dan sebagainya. Untuk itu Anda harus dapat memilihkan mainan yang aman untuk anak-anak.

Tips dalam memilih mainan yang baik dan aman bagi anak-anak antara lain:
  1. Pastikanlah bahwa mainan tersebut sesuai untuk umur anak. Mainan berukuran kecil tidak akan berbahaya bagi anak yang sudah besar, namun bagi anak kecil dapat berbahaya karena anak kecil cenderung memasukkan segala sesuatu ke mulutnya.
  2. Pilihlah mainan yang tidak tajam sisinya, tidak mudah pecah, tidak cair, dengan cat yang tidak mengandung racun dan tidak mudah mengelupas.
  3. Pilihlah boneka yang mata dan hidungnya tidak bisa dilepas.
  4. Belilah mainan yang sesuai dengan kondisi tempat bermain. Apabila Anda ingin mengadakan permainan di dalam ruangan, sediakanlah mainan yang khusus digunakan dalam ruangan. Misalnya, balok-balok gambar, puzzle, boneka/orang-orangan, dll. Untuk permainan di luar ruangan, sediakanlah alat-alat main yang bisa dibawa ke luar ruangan. Misalnya, bola kaki, bola tenis, dll.
  5. Belilah pula mainan yang diperuntukkan bagi anak-anak yang kemampuannya lebih kurang dibandingkan teman-temannya. Hal ini dimaksudkan agar anak tersebut dapat pula bermain dengan gembira tanpa harus merasa minder karena tidak dapat memainkan alat yang dimainkan oleh teman-temannya yang lain.
  6. Sediakan rak pendek yang dapat dijangkau anak-anak, sehingga anak-anak dapat mengambil dan mengembalikan mainan tersebut sendiri.
  7. Pilihlah mainan yang dapat memberikan kesempatan kerjasama antar anak.
Perlakukan mainan seperti alat yang berguna. Gunakan mainan sesuai dengan petunjuknya, gantilah mainan tersebut jika rusak, gunakan tindakan pencegahan yang aman, simpan dalam tempat yang tepat jika tidak menggunakannya, beli mainan yang berkualitas bagus dan dapat multifungsi bila diperlukan, serta pastikan Anda membaca petunjuk pemakaiannya.

Demikian sekilas tentang alat mainan anak-anak, kiranya ini dapat menolong Anda untuk melihat kebutuhan anak dengan lebih cermat dan tepat.

Kategori Bahan PEPAK: Fasilitas Pelayanan Anak

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar