Tempat-tempat Ibadah


Jenis Bahan PEPAK: Bahan Mengajar

Mengajar tentang ibadah dapat pula dikreasikan dengan memberikan kuis-kuis seputar tempat ibadah yang ada di dalam Alkitab. Contoh pertanyaannya bisa seperti berikut ini.

TEMPAT-TEMPAT IBADAH
  1. Benda mengerikan apakah yang dipakukan oleh orang Filistin pada dinding kuil Dagon? (Kepala Saul -- 1Tawarikh 10:10)

  2. Kuil dewi apakah yang terkenal karena kebobrokan moralnya di Efesus? (Artemis -- Kisah Para Rasul 19:27-28)

  3. Mengapa Yohanes tidak melihat Bait Suci di Yerusalem Baru? (Allah dan Anak Domba adalah Bait Sucinya -- Wahyu 21:22)

  4. Kuil apakah yang dibakar oleh Abimelekh pada saat orang-orang kota Menara Sikhem masuk ke dalam liang di bawahnya? (Kuil El-Berit -- Hakim-hakim 9:46-49)

  5. Siapakah yang mendapat penglihatan tentang Bait Suci yang baru ketika ia berada di pembuangan di Babel? (Yehezkiel -- Yehezkiel 40-42)

  6. Menurut Paulus, tubuh siapakah yang disebut bait Roh Kudus? (Semua orang percaya -- 1Korintus 6:19)

  7. Siapakah raja Asyur yang dibunuh oleh anak-anak lelakinya pada waktu ia sedang sujud menyembah di kuil Nisrokh? (Sanherib -- 2Raja-raja 19:35-37)

  8. Siapakah Rasul yang diberitahu dalam suatu penglihatan agar mengukur Bait Suci Allah dan mezbahnya? (Yohanes -- Wahyu 11:1-2)

  9. Siapakah yang membawa beberapa perkakas Bait Allah ke Babel dan meletakkannya di istananya? (Nebukadnezar -- 2Tawarikh 36:7)

  10. Apakah yang dimaksudkan Yesus pada waktu Ia berkata tentang merombak Bait Alah dan membangunnya kembali dalam tiga hari? (Tubuh-Nya -- Yohanes 2:19-21)

  11. Benda suci apakah yang dirampas oleh orang Filistin, kemudian dimasukkan ke kuil Dagon dan diletakkan disisinya, namun keesokan harinya terjatuh dengan mukanya ke tanah? (Tabut Tuhan -- 1Samuel 5:2-4)

  12. Siapakah yang membangun Bait Suci yang pertama di Yerusalem? (Salomo -- 1Raja-raja 6)

  13. Siapakah yang membuat mezbah untuk Baal di kuil Baal di Samaria? (Ahab -- 1Raja-raja 16:32)

  14. Setelah kematian Saul, di manakah orang Filistin menyimpan senjatanya? (Di kuil Asytoret -- 1Samuel 31:10)

  15. Siapakah yang datang kepada Nabi Elisa dan memohon pengampunan dari Tuhan karena ikut sujud menyembah di kuil Dewa Rimon? (Naaman, panglima raja Aram -- 2Raja-raja 5:17-18)

  16. Siapakah raja yang mengeluarkan perintah yang isinya mengizinkan orang Yahudi membangun kembali Bait Allah di Yerusalem? (Darius -- Ezra 6:1-12)

  17. Siapakah yang dibawa iblis ke Kota Suci (Yerusalem) dan ditempatkan di bubungan Bait Allah? (Yesus -- Matius 4:5)

  18. Siapakah raja yang menipu para penyembah Baal, dengan mengumpulkan mereka di kuil Baal, kemudian membunuh mereka? (Yehu, raja Israel -- 2Raja-raja 10: 18-27)

  19. Siapakah raja Yehuda yang mendirikan sebuah mezbah seperti mezbah raja Asyur dalam Bait Allah di Yerussalem? (Raja Ahas -- 2Raja-raja 16:10-17)

  20. Siapakah yang dipanggil Salomo untuk bertanggung jawab melakukan segala pekerjaan di Bait Allah? (Hiram dari Tirus -- 1Raja-raja 7:13-14)

Kategori Bahan PEPAK: Doa - Musik - Ibadah

Sumber
Judul Buku: 
Apa dan Siapa dalam Alkitab
Pengarang: 
J. Stephen Lang
Halaman: 
106 - 107
Penerbit: 
Yayasan Kalam Hidup
Kota: 
Bandung
Tahun: 
1994

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar