Aneka Permainan dengan Musik


Jenis Bahan PEPAK: Bahan Mengajar

Berikut ini bermacam-macam pilihan permainan dengan musik yang dapat Anda gunakan untuk semakin memeriahkan "Hari Musik" di Sekolah Minggu Anda.

ANEKA PERMAINAN DENGAN MUSIK


1. Permainan Terka Judul:

Mintalah seorang GSM memainkan lagu rohani dengan piano, organ, suling atau gitar. Kelompok yang paling dahulu menerka judul dengan tepat akan memperoleh angka. Bila Anda mau, bagikanlah pensil dan kertas sehingga masing-masing kelompok dapat segera menuliskan judul-judul itu, ketika pemain musik terus memainkan 10 buah lagu. Yang memperoleh angka terbanyak, dialah yang menang.

2. Permainan Himpun Lagu:

Tulislah beberapa baris lagu pada potongan-potongan kertas, lalu bagikan kepada setiap ASM yang hadir. Pada waktu aba-aba diberi, ASM yang memegang kertas yang bertuliskan kata-kata lagu yang sama harus berkumpul menjadi satu. Ketika masing-masing kelompok berhimpun, suruhlah mereka menyanyikan lagunya.

3. Permainan Pertanyaan Musikal:

Hamparkanlah dua helai surat kabar di lantai berhadapan dengan para ASM yang berbaris dalam bentuk lingkaran. Mainkan musik dan pada saat aba-aba diberi, setiap ASM berjalan berkeliling sambil menyebrangi koran tadi. Ketika musik tiba-tiba berhenti, ASM yang tepat berada di atas koran tersebut harus berhenti. Ajukanlah pertanyaan mengenai isi Alkitab kepadanya. Bila jawabannya benar, angka 10 ditambahkan baginya. Bila jawaban salah, ia dikeluarkan dari barisan. Permainan dapat diteruskan sampai terkumpul beberapa ASM yang menjawab salah dan siap untuk diberi hukuman.

4. Permainan Putar Pertanyaan:

Tulislah sebuah soal Alkitab di atas sehelai kerta. Kemudian taruhlah kertas itu dalam keranjang kecil. Boleh juga kaleng kosong atau tempat lain. Mainkan musik dan gilirkan wadah tersebut mengelilingi para ASM. Ketika musik tiba-tiba berhenti, orang yang sedang memegang wadah tadi harus mengambil kertas itu dan menjawab pertanyaannya. Ia mendapat angka 10 kalau jawabannya benar. Kalau secara kebetulan ia mendapat giliran beruntun dan jawabannya tepat, maka angkanya dua kali lipat. Tetapi bila ia dua kali salah, angkanya dikurangi dua kali lipat.

Permainan ini dapat juga diadakan dengan beregu, di mana anggota regu yang satu duduk berselang-seling dengan anggota regu lain dalam lingkaran itu. Bila tidak ada musik, pemimpin boleh memakai siulan maupun aba-aba lain.

5. Permainan Ritme Lagu:

Bagilah para ASM menjadi beberapa kelompok. Masing-masing kelompok harus memilih lagu yang mereka sajikan kepada kelompok lain dengan cara bertepuk tangan sesuai dengan ritme lagu itu. Sebaliknya, kelompok lain harus menerka judul lagu itu. Angka lima diberikan kepada kelompok yang menyanyikan lagu yang tak dapat dikenali oleh siapapun.

Selamat bermain!

Kategori Bahan PEPAK: Aktivitas dan Ketrampilan Anak

Sumber
Judul Buku: 
Belajar Alkitab Melalui Permainan
Pengarang: 
Ronald F. Keeler
Halaman: 
17 - 19
Penerbit: 
BPK Gunung Mulia
Kota: 
Jakarta
Tahun: 
1997

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar