Pelayanan Anak dalam Gereja Kecil


Edisi PEPAK: e-BinaAnak 773 - Pelayanan Anak dalam Gereja Kecil

Salam damai sejahtera,

Pelayanan anak merupakan salah satu program yang wajib diselenggarakan oleh setiap gereja, sebagai pertanggungjawaban umat Allah terhadap generasi mendatang. Namun, ada beberapa masalah umum yang biasanya dihadapi gereja, khususnya gereja-gereja kecil/perintisan, seperti tidak adanya ruang khusus untuk sekolah minggu, atau jumlah anak yang sedikit dengan jenjang usia yang bervariasi. Respons apakah yang diperlukan untuk mengatasi hal tersebut?

Pada edisi kali ini, redaksi menyajikan artikel tentang cara merespons beberapa masalah pendidikan Kristen yang sering terjadi, khususnya di gereja-gereja kecil. Edisi kali ini juga dilengkapi dengan 24 tip yang memperkaya relasi antara bidang pelayanan anak dengan gereja, serta bahan ajar yang mengajak para anak layan kita untuk mau terlibat melayani Tuhan dan sesama. Selamat melayani, Tuhan Yesus memberkati.


Tika

Pemimpin Redaksi e-BinaAnak,

Rostika

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar