Komik Yesus Hidup

Komik 'Dia Hidup di Antara Kita' menampilkan ilustrasi menakjubkan disertai dengan dialog. Ilustrasi ini akan menjamah hati, mengubah hidup, dan mengubah kehidupan pembacanya di masa depan.
Dapatkan di PlayStore
Natal bukan hanya satu malam penuh bintang di Bethlehem; ia sudah ada di balik bayang-bayang bintang selamanya.
Dulu, sudah ada Natal di hati Allah saat Ia menciptakan bumi dan memberikannya -- bagi kita manusia. Ketika Ia mengirimkan nabi-nabi-Nya, itu juga Natal. Juga, merupakan Natal yang sungguh agung dari segalanya malam itu di Bethlehem ketika Allah memberikan anak-Nya kepada kita.
Saat Yesus bertambah dewasa, Natal ada di mana-mana. Ia pergi, membagi-bagikan makanan, memberi penglihatan, memberikan hidup. Karena Natal adalah memberi.
Tetapi Natal juga berarti menerima. Alkitab berkata, "Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya" (Yohanes 1:12).
Ketika kita memahami arti ayat ini, kita tahu bahwa menerima bisa lebih penting daripada memberi -- saat Natal! Ketika menerima Kristus, kita merasakan sepenuhnya bahwa hadiah ini adalah Natal.
Kemudian, bagi kita manusia, Natal senantiasa hadir, seperti kata Yesus, "Aku menyertai kamu senantiasa" (Matius 28:20).
Dan Natal sendiri adalah Yesus!
-- Bergabunglah dalam: http://fb.sabda.org/binaanak --