Skip to main content

Selamat Datang di Situs PEPAK

Bagaimana pelayanan anak di tempat Anda pada era digital masa kini? Ada banyak informasi, bahan, dan ide-ide kreatif untuk bisa terus belajar firman Tuhan yang dapat diikuti dalam situs PEPAK ini.

Untuk menjalankan setiap tugas dalam kegiatan Sekolah Alkitab Liburan ini, Anda perlu mempersiapkan para sukarelawan yang akan membantu jalannya kegiatan ini. Sosialisasikan kebutuhan akan sukarelawan untuk Sekolah Alkitab Liburan di gereja Anda jauh-jauh hari. Informasi yang lengkap akan memudahkan para pelayan untuk terlibat dalam kegiatan ini. Puji Tuhan jika orang tua murid atau para remaja tertarik terlibat dan bergabung untuk membantu.

Kami telah mempersiapkan artikel dan tips yang berkaitan dengan topik Sukarelawan Kegiatan Sekolah Alkitab Liburan. Kiranya semakin memberkati Anda. Tidak lupa, mari kita saling mendukung dalam doa bersama rekan pelayan anak yang lain agar Tuhan senantiasa mengirimkan orang-orang yang terbeban melayani anak-anak yang rindu belajar firman-Nya. Tuhan Yesus memberkati.

Staf Redaksi e-BinaAnak,
Kristina Dwi Lestari

http://www.sabda.org/publikasi/arsip/e-binaanak/

http://pepak.sabda.org/

"Dari pada-Nyalah seluruh tubuh, -- yang rapih tersusun dan diikat menjadi satu oleh pelayanan semua bagiannya, sesuai dengan kadar pekerjaan tiap-tiap anggota -- menerima pertumbuhannya dan membangun dirinya dalam kasih." (Efesus 4:16) < http://sabdaweb.sabda.org/?p=Efesus+4:16 >
71