Jesus And Kidz.Com


Edisi PEPAK: e-BinaAnak 275 - Salib

http://www.jesusandkidz.com/

Halaman depan situs yang merupakan bagian dari pelayanan Christ Church United Methodist Texas, USA ini sangat sederhana. Isi Situs ini baru akan terlihat di halaman keduanya. Di halaman kedua ini selain melihat empat menu utamanya, Anda juga akan melihat gambar kartun Yesus bersama anak-anak dan mendengar iringan musik. Pilihan empat menu utama ada di bagian kiri halaman kedua. Menu pertama, "Stories" berisi 22 cerita Alkitab bergambar. Menu kedua, "Songs" menampilkan 23 lagu untuk anak-anak SM dan musik yang dapat Anda dengarkan langsung. Sementara itu, menu "Activities" berisi 20 gambar cerita Alkitab yang dapat Anda cetak untuk diwarnai anak-anak serta 10 permainan kata-kata dalam Alkitab. Menu terakhir, "Christ’s Questions" berisi pertanyaan-pertanyaan evaluasi dari cerita Alkitab yang sudah ditampilkan dalam bagian "Stories". Situs ini diperuntukkan untuk anak-anak. Tetapi karena berbahasa Inggris, Anda dapat menjadi alat bagi mereka untuk mengenal isi situs ini. Bahan- bahan di situs ini sangat bagus dan bisa dipakai untuk mengembangkan kreativitas Anda dalam mengajar di Sekolah Minggu.
[Kiriman dari: Davida]

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar