Editorial


Edisi PEPAK: e-BinaAnak 344 - Menjelaskan tentang Dosa kepada Anak

Selamat melayani!

Sebuah hal yang tidak mudah untuk mengajarkan segala sesuatu tentang dosa kepada anak layan. Anda harus terlebih dahulu memahami segala sesuatu tentang topik ini, mulai dari awal mula dosa, akibat dari dosa, sampai arti ketaatan untuk tidak hidup dalam dosa, agar Anda dapat menyampaikannya kepada anak layan. Karena itu di edisi kali ini, kami mengetengahkan topik tentang cara menjelaskan dosa kepada anak layan Anda.

Untuk semakin memperlengkapi diri dalam mengajar anak layan, artikel, bahan mengajar, dan sajian lain di edisi ini akan semakin memantapkan Anda ketika menjelaskan beberapa hal seputar dosa. Selamat menyimak sajian kami kali ini dan kiranya kerajinan kita tidak kendor dalam melayani anak-anak akan pengenalannya kepada Allah.

Redaksi tamu e-BinaAnak,
Kristina Dwi Lestari

"Karena kita tahu, bahwa manusia lama
kita telah turut disalibkan, supaya tubuh dosa kita hilang kuasanya,
agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa." (Roma 6:6)

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar