Editorial


Edisi PEPAK: e-BinaAnak 136 - Berbuah dalam Pelayanan

Syalom,

Setiap orang yang terjun dalam sebuah pelayanan tentunya ingin agar pelayanannya bisa membuahkan hasil. Begitu juga dengan pelayanan seorang guru SM, salah satu prioritas yang harus dicapai guru adalah "Berbuah dalam Pelayanan". Sebagai seorang guru kerinduan untuk melihat atau paling tidak merasakan buah pelayanannya pasti ada. Jika tidak ada hasil yang dapat kita lihat atau rasakan, evaluasilah cara mengajar Anda, motivasi pelayanan Anda, atau kesungguhan Anda dalam pelayanan yang Anda jalankan ini. Atau jika Anda merasa sudah mengerahkan seluruh kemampuan Anda tapi tidak melihat hasil yang nyata, jangan kecewa! Mungkin saja anak-anak yang kita layani telah menyimpan dalam hati dan pikirannya benih yang telah Anda taburkan, dan pada waktunya Tuhan nanti benih-benih itu akan bertumbuh dan menghasilkan buah ....

Buah-buah apa saja yang dapat kita hasilkan dalam pelayanan seorang guru SM? Untuk itu simaklah sajian-sajian kami dalam edisi minggu ini. Banyak hal yang dapat Anda pelajari dan ketahui dalam artikel- artikel kami yang berjudul "Buah-buah Pelayanan Guru SM" dan "Menjadikan Murid". Jika Anda dengan sungguh-sungguh menggunakan dua Bahan Mengajar dalam edisi ini di kelas SM Anda, maka itu berarti Anda sudah mulai menyiapkan jalan untuk menghasilkan pelayanan yang berbuah.

Selamat Melayani!

Tim Redaksi

"Dalam hal inilah Bapa-Ku dipermuliakan, yaitu jika kamu berbuah banyak dan dengan demikian kamu adalah murid-murid-Ku." (Yohanes 15:8)

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar