Dosa dan Pengampunan Tuhan


Jenis Bahan PEPAK: Tips

Apakah dosa itu? Dosa adalah melanggar hukum Allah. Ada tertulis di Alkitab, "Setiap orang yang berbuat dosa, melanggar juga hukum Allah, sebab dosa ialah pelanggaran hukum Allah." (1 Yohanes 3:4) dan "Semua kejahatan adalah dosa,...." (1 Yohanes 5:17) Apakah hukum Tuhan itu? Ia menulis dengan tangan-Nya sendiri di atas loh batu. (Keluaran 20:3- 17) Prinsip dasar dari hukum Allah diringkas dalam satu kata "kasih". Yesus berkata, "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap

Apakah dosa itu? Dosa adalah melanggar hukum Allah. Ada tertulis di Alkitab, "Setiap orang yang berbuat dosa, melanggar juga hukum Allah, sebab dosa ialah pelanggaran hukum Allah." (1 Yohanes 3:4) dan "Semua kejahatan adalah dosa,...." (1 Yohanes 5:17)

Apakah hukum Tuhan itu? Ia menulis dengan tangan-Nya sendiri di atas loh batu. (Keluaran 20:3- 17)

Prinsip dasar dari hukum Allah diringkas dalam satu kata "kasih". Yesus berkata, "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Pada kedua hukum inilah, tergantung seluruh hukum Taurat dan kitab para nabi." (Matius 22:37-40)

Dosa

Dosa berasal dari dalam hati. Kata Yesus, "Apa yang keluar dari seseorang, itulah yang menajiskannya, sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan. Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang." (Markus 7:20-23)

Tidak seorang pun lebih baik dari orang lain, kita semua berdosa. Alkitab berkata, "Adakah kita mempunyai kelebihan dari pada orang lain? Sama sekali tidak. Sebab di atas telah kita tuduh baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, bahwa mereka semua ada di bawah kuasa dosa, seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorangpun tidak.'" (Roma 3:9-10)

Tanpa Yesus, konsekuensi dari dosa kita adalah maut. "Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita." (Roma 6:23)

Bagaimana jika saya tidak yakin apa dosa-dosa saya? Ada dikatakan dalam Alkitab, "Selidikilah aku, ya Allah, dan kenallah hatiku, ujilah aku dan kenallah pikiran-pikiranku; lihatlah, apakah jalanku serong, dan tuntunlah aku di jalan yang kekal!" (Mazmur 139:23-24)

Pengampunan

Akuilah dosamu kepada Allah dan terimalah pengampunan. "Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan." (1 Yohanes 1:9)

Apakah ada dosa yang tidak terampuni? Di dalam Alkitab tertulis, "Setiap orang yang mengatakan sesuatu melawan Anak Manusia, ia akan diampuni; tetapi barangsiapa menghujat Roh Kudus, ia tidak akan diampuni." (Lukas 12:10)

Sebagai simbol bahwa kita telah berpaling dari dosa, kita haruslah dibaptis. Alkitab berkata, "Maka datanglah Yohanes ke seluruh daerah Yordan dan menyerukan: 'Bertobatlah dan berilah dirimu dibaptis dan Allah akan mengampuni dosamu.'" (Lukas 3:3)

Jika kita merasa sebagai seorang berdosa yang tidak memiliki harapan, apakah yang harus kamu lakukan?

  1. Mengakui dosamu.

    "Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar! Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah aku dari dosaku!" (Mazmur 51:2-4)

  2. Mintalah pengampunan akan dosamu.

    "Sucikanlah aku, maka aku akan bersih; cucilah aku, maka aku akan lebih putih dari kapas. Biarlah aku mendengar kabar sukacita, agar hati yang Kauremukkan ini bersorak lagi. Palingkanlah wajah-Mu dari dosa-dosaku, dan hapuskanlah segala kesalahanku. Ciptakanlah hati yang murni bagiku, ya Allah, perbaruilah batinku dengan semangat yang tabah. Janganlah membuang aku dari hadapan-Mu, dan jangan mengambil roh-Mu yang suci daripadaku. Buatlah aku gembira lagi karena keselamatan daripada-Mu, berilah aku hati yang rela untuk taat kepada-Mu." (Mazmur 51:7-12, versi Bahasa Indonesia Sehari-hari)

  3. Percaya bahwa Tuhan telah mengampunimu dan berhentilah merasa bersalah.

    "Berbahagialah orang yang diampuni pelanggarannya, yang dosanya ditutupi! Berbahagialah manusia, yang kesalahannya tidak diperhitungkan TUHAN, dan yang tidak berjiwa penipu! Selama aku berdiam diri, tulang-tulangku menjadi lesu karena aku mengeluh sepanjang hari; sebab siang malam tangan-Mu menekan aku dengan berat, sumsumku menjadi kering, seperti oleh teriknya musim panas. Dosaku kuberitahukan kepada-Mu dan kesalahanku tidaklah kusembunyikan; aku berkata: "Aku akan mengaku kepada TUHAN pelanggaran-pelanggaranku," dan Engkau mengampuni kesalahan karena dosaku. Sebab itu, hendaklah setiap orang saleh berdoa kepada-Mu, selagi Engkau dapat ditemui; sesungguhnya pada waktu banjir besar terjadi, itu tidak melandanya" (Mazmur 32:1-6).

Kategori Bahan PEPAK: Pengajaran - Doktrin

Sumber
Judul Artikel: 
Dosa
Situs: 

http://www.bibleinfo.com/id/topics/dosa (bibleinfo -- tanggal akses: 9 Agustus 2010)

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar