Dari: Widya Susanti <wsusanti@>
>Saya sangat bersyukur karena secara tidak langsung dengan membaca
>e-BinaAnak saya mendapatkan banyak referensi buku-buku SM. Memang
>sangat banyak buku yang dapat saya pilih di toko-toko buku, tapi
>dari e-BinaAnak saya dapat mengetahui mana buku yang betul-betul
>cocok dan bagus untuk koleksi perpustakaan di SM saya.
>Salam kenal dari saya,
>Widya S.
Redaksi:
Memang sumber-sumber yang kami cantumkan dalam setiap
artikel/tulisan yang kami muat selain sebagai keterangan darimana
tulisan tersebut diambil, bertujuan pula untuk memberikan referensi
bagi para guru SM. Apakah Anda juga memiliki buku-buku yang bagus
seputar pelayanan anak yang dapat Anda referensikan kepada kami?
Jika ada, silakan Anda kirimkan informasi tersebut ke:
==>
staf-binaanak@sabda.org
Kami sungguh bersyukur karena Anda tidak hanya mengutip bahan-bahan
yang ada dalam e-BinaAnak, tetapi bahkan berinisiatif untuk membeli
buku-buku tersebut. Hal tersebut sangat mendukung pelayanan
penerbitan dan toko-toko buku Kristen, sekaligus pelayanan SM Anda.