Berdasarkan data Komisi Nasional Perlindungan Anak, tindak kekerasan terhadap anak terus mengalami peningkatan signifikan dari tahun ke tahun. Kekerasan terhadap anak diartikan sebagai perlakuan berulang berupa pengabaian maupun tindakan aktif yang membahayakan dan merusak anak-anak. Hal ini juga mencakup kegagalan orang tua dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab pengasuhan mereka. Diharapkan, dengan mengenal apa saja bentuk kekerasan terhadap anak, faktor-faktor penyebabnya, akibat yang ditimbulkan, serta mengetahui solusinya, orang tua dapat lebih bertanggung jawab dalam pengasuhan anak. Lembaga Bina Keluarga dan Konseling (LBKK) membahas secara lengkap mengenai kasus kekerasan terhadap anak dalam program radio konseling TELAGA (Tegur Sapa Gembala Keluarga). Ada lima rekaman audio yang bisa Anda dapatkan dalam situs TELAGA < telaga.org > dan pastinya bisa menjadi berkat bagi kita semua untuk menyikapi kasus tersebut. Anda bisa memperolehnya dalam lima URL berikut ini.
http://telaga.org/audio/kekerasan_terhadap_anak_1
http://telaga.org/audio/kekerasan_terhadap_anak_2
http://telaga.org/audio/kekerasan_terhadap_anak_3
http://telaga.org/audio/kekerasan_terhadap_anak_4
http://telaga.org/audio/kekerasan_terhadap_anak_5
Kiranya ini menjadi berkat, dan jangan lupa untuk membagikannya kepada rekan-rekan Anda yang lain agar di Indonesia, dimulai dari diri kita sendiri, bisa tercipta kondisi yang kondusif dan aman bagi anak, baik secara fisik, mental, maupun rohani. (Davida)
Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK