Salam dalam kasih Tuhan,
Tidak selamanya Yesus berada di dunia, Dia harus pulang ke rumah Bapa di surga. Dia tahu, bagi murid-murid-Nya, hal tersebut sangat berat. Dia lalu menjanjikan kedatangan Roh Kudus untuk menjadi penolong bagi murid-murid-Nya -- sebagaimana bagi kita pula. Sepuluh hari setelah Yesus naik ke surga, Roh Kudus pun dicurahkan dan hari itu kita kenal dengan hari Pentakosta. Kedatangannya disertai dengan tanda-tanda yang ajaib. Dalam peristiwa itu Roh Kudus bekerja luar biasa dalam diri murid-murid Yesus sehingga tiga ribu orang bertobat dan percaya Yesus sudah mati dan bangkit untuk mereka.
Edisi kali ini memuat hal-hal seputar Roh Kudus. Sebuah artikel akan membawa kita berefleksi sejenak mengenai arti Pentakosta dan Roh Kudus dalam pelayanan pengikut-pengikut Yesus. Bahan-bahan mengajar kali ini pun amat mendukung para pelayan anak untuk mengajarkan turunnya Roh Kudus.
Selamat melayani!
Redaksi,
Davida Welni Dana
Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK