Editorial

Edisi PEPAK: e-BinaAnak 266 - Mengasihi Murid

Salam bagi Anda para pelayan Kristus,

Mengasihi anak-anak Sekolah Minggu bukan hanya kewajiban guru Sekolah Minggu, tapi seharusnya menjadi hak istimewa seorang guru. Mengasihi tidak hanya dilakukan dalam hal-hal yang kongkrit/ jasmaniah saja, tapi juga dalam bentuk didikan yang akan mengantarkan anak-anak itu untuk mengenal Kristus dengan benar. Karena itu, kasih guru akan membawa para murid bertumbuh dalam pengenalan akan Allah dan pada akhirnya membawa para murid untuk mengasihi dan melayani Kristus dalam setiap aspek kehidupannya.

Edisi e-BinaAnak kali ini menyajikan artikel dan tips yang berguna bagi para pelayan anak supaya lebih mengerti betapa besar dampak dari guru yang mengasihi murid-muridnya. Selamat menyimak dan mulai nyatakan kasih Anda kepada murid sebagai bukti kasih Anda kepada Kristus.

Staf Redaksi e-BinaAnak,
(Puji)

Ketika Yesus melihat hal itu, Ia marah dan berkata kepada mereka: "Biarkan anak-anak itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka, sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Allah.
(Markus 10:14)