Kriteria Memilih Musik


Jenis Bahan PEPAK: Tips

Musik untuk anak tidak dapat dipilih begitu saja. Tentu saja ada kriteria yng harus dipenuhi agar kita tidak salah dalam memilih musik untuk anak, sehingga musik tersebut tidak sekedar menghibur tetapi mendidik. Berikut ini kriteria-kriteria pemilihan musik untuk anak usia 2-3 tahun, 4-5 tahun, dan untuk anak usia Sekolah Dasar.

USIA 2-3 TAHUN

  1. Ritme
    Hendaknya tidak terlalu menyentak-nyentak atau "riang" (ditandai dengan simbol titik pada not), namun pakailah satu seri notasi yang sejenis dengan sedikit perubahan ritme. Pakailah lagu-lagu dengan tempo 2/4 atau 4/4, karena jenis inilah yang paling mudah merangsang gerak tubuh dan aktivitas (berjalan, berbaris, bertepuk tangan, dan lainnya)

  2. Melodi
    Hendaknya yang sederhana, indah, mudah untuk diikuti, lembut (tidak terlalu melompat-lompat) dan banyak pengulangan.

  3. Harmoni
    Hendaknya hanya memakai kunci kord-kord dasar saja (bukan diskord atau harmoni tertutup), serta perpindahan kord yang lembut yang ditandai dengan perpindahan kunci yang jarang. Nada yang dipakai hendaknya juga nada-nada mayor.

  4. Volume
    Hendaknya dinyanyikan dengan satu tingkatan yang umum, untuk mengkontraskan dengan crescendo atau perubahan-perubahan mendadak lainnya.

  5. Tempo
    Tempo hendaknya sedang saja, tapi juga tidak terlalu lambat sehingga mereka tidak menyanyi dengan nada yang terlalu panjang atau kehilangan minat jika mendengarkannya, dan juga tidak terlalu cepat sehingga mereka tidak dapat mengikuti dengan baik ketika menyanyi atau mendengarkan. Tempo juga hendaknya disesuaikan dengan kecepatan aktivitas yang mereka lakukan.

  6. Kualitas Nada Suara
    Hendaknya suara dapat dinikmati dan bebas dari suara-suara keras, tidak terlalu banyak memakai getaran suara (vibrasi) tapi juga tidak terlalu kurang sehingga membuat nada suara terdengar tipis atau bunyinya datar.

  7. Syair
    Lagu untuk usia ini hendaknya memakai syair kata-kata yang dapat mengkomunikasikan bidang pengalaman mereka. Kata-katanya juga harus mudah diucapkan, dibangun dengan huruf-huruf vokal, sederhana, dan diulang-ulang.

USIA 4-5 TAHUN

  1. Ritme
    Guru dapat mengawali dengan memakai lagu-lagu yang memakai penekanan-penekanan irama ringan pada ritmenya, jika hal itu dapat membantu mereka menyelaraskan perkembangan sensitivitas mereka dalam mendengarkan ritme.

  2. Melodi
    Aturannya sama seperti untuk anak usia 2-3 tahun.

  3. Harmoni
    Guru dapat mulai memakai musik yang menggunakan beragam jenis kord tapi tetap dalam irama mayor.

  4. Volume
    Guru sudah dapat mulai memakai dinamik asalkan tetap lembut dan dipakai dengan tujuan sebagai penekanan.

  5. Tempo
    Guru dapat mulai meningkatkan tempo (membuatnya makin hidup) untuk menyesuaikan perkembangan aktivitas yang dilakukan, namun setiap lagu juga harus bervariasi.

  6. Kualitas Nada Suara
    Aturan yang sama seperti untuk anak usia 2-3 tahun.

  7. Syair
    Guru sudah dapat mulai menggunakan lagu-lagu yang memakai kata- kata baru sejauh masih dalam konteks kata-kata yang telah dikenal yang membawa makna dari kata-kata baru.

  8. Media
    Lagu-lagu masih harus dinyanyikan secara bersama-sama. Ajaklah anak-anak mendengarkan musik paduan suara, jika lagunya cukup sederhana, bagus dan berkualitas (hymne, tapi bukan lagu-lagu gospel atau koor). Mulailah sebuah kelompok ritme. Gunakan rekaman musik yang berhubungan dengan aktivitas yang dilakukan. Anak-anak mungkin ingin menambah dramatisasi lagu tersebut.

  9. Jenis
    Yang paling baik adalah dengan menggunakan lagu-lagu yang pendek dengan kalimat-kalimat yang diulang-ulang. Jaga agar lagu tetap dalam kecepatan rata-rata. Hubungkan musik dengan sikap penyembahan, pakailah musik yang sederhana namun berkualitas (tidak perlu lagu-lagu koor) untuk melakukannya. Anak-anak juga dapat mulai diajak menikmati sebuah konser musik organ, atau mendengarkan rekaman ataupun paduan suara gereja.

USIA SEKOLAH DASAR

  1. Ritme
    Guru dapat memperkenalkan lagu-lagu dengan tempo 3/4 dan 6/8, dan dapat memakai bermacam-macam variasi ritme lainnya.

  2. Melodi
    Sudah dapat memakai lagu yang nadanya melompat-lompat, asalkan intervalnya masih berkisar 3 atau 4.

  3. Harmoni
    Aturan yang sama seperti untuk anak usia 4-5 tahun.

  4. Volume
    Guru dapat mulai memberi penekanan dinamik untuk meningkatkan ekspresi.

  5. Tempo
    Guru dapat memberi lebih banyak perbedaan antara satu lagu dengan lagu lainnya, namun hendaknya tetap tidak yang terlalu tajam.

  6. Kualitas Nada Suara
    Guru dapat memperkenalkan suara-suara baru lewat musik instrumentalia.

  7. Media
    Guru dapat memperkenalkan harmonisasi dua jenis suara dalam bernyanyi. Mengajak mereka mendengarkan paduan suara anak SMP dan musik instrumental. Memperkenalkan anak-anak dengan beragam nama- nama dan suara alat musik.

  8. Jenis
    Guru dapat mulai mengenalkan area-area baru dan jenis-jenis ekspresi musik yang lebih luas. Dia harus melanjutkan untuk menghubungkan penyembahan dengan musik yang baik. (t/Ary)

Kategori Bahan PEPAK: Doa - Musik - Ibadah

Sumber
Judul Artikel: 
Criteria for Selecting Music
Judul Buku: 
Childhood Education in the Church
Pengarang: 
Robert E. Clark, Joanne Brubaker, & Roy B. Zuck
Halaman: 
446 - 448
Penerbit: 
Moody Press
Kota: 
Chicago
Tahun: 
1986

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PEPAK

Komentar